kwvwCjc9JlPxMerN0XtrFqINgoPtZhLVJN2mDQFb
Bookmark

Cara cek monetisasi Facebook untuk ad breaks (iklan in-stream)

cara cek monetisasi facebook | cara cek kelayakan ad break

Di zaman yang serba digital ini, kalian tak perlu lagi bingung untuk mendapatkan passive income. Ada banyak cara yang bisa kalian lakukan salah satunya dengan cara cek monetisasi Facebook dan melakukan monetasi fanpage kalian. Ya! kalian bisa memanfaatkan facebook sebagai passive income dengan cara cek kelayakan ad break dan bergabung dengan ad breaks lalu...

...menyisipkan iklan di video yang kalian unggah (in-stream). 

Menyisipkan iklan pada halaman fanspage (iklan in-stream) atau video yang Anda unggah berpeluang memberikan passive income pada Anda. Di facebook kita mengenal sebagai monetisasi facebook. Artinya, dengan bantuan facebook anda dapat menghasilkan uang dari konten atau media yang Anda unggah di Facebook. 

Sebelum membahas lebih lanjut tentang cara cek monetisasi Facebook untuk iklan in-stream, alangkah lebih baiknya jika kalian mengenal apa itu monetisasi Facebook. Berikut ulasannya.... 

Cara Cek Monetisasi Facebook/cek kelayakan ad breaks

Mengenal Monetisasi di Facebook

Monetisasi adalah salah satu alternatif untuk mengubah segala sesuatu menjadi alat penghasil uang atau alat pembayaran yang sah.

Uang yang dihasilkan tersebut, bisa kalian dapatkan dari konten atau media yang diunggah di Facebook atau akun media sosial lainnya seperti Youtube. 

Dalam hal ini, fungsi akun facebook bagi kalian yang semula sebagai tempat posting kegiatan yang dilakukan atau sebagai tempat curhat, beralih menjadi tempat yang menghasilkan pundi-pundi rupiah bagi kantong kalian. Hanya membuat akun fanpage yang sesuai dengan kriteria, kalian dapat menyisipkan iklan pada video yang diunggah. 

Monetisasi Facebook dilakukan dengan memanfaatkan breaks (jeda-jeda) yang ada pada video kalian. In-stream yaitu iklan yang bisa dimasukkan ke dalam konten video yang kalian buat. Iklan ini hampir mirip dengan iklan yang ada pada Youtube.

Apapun video yang kalian unggah di halaman facebook (fan page) bisa dimonetisasi selama tidak melanggar peraturan aturan yang dibuat oleh pihak Facebook. 

Pastinya, kalian perlu memperhatikan bahwa video yang diunggah adalah video orisinal atau tidak melanggar hak cipta. Masih banyak syarat lainnya. Untuk lebih jelasnya, silakan cek bagian berikutnya....

Syarat Menyisipkan Ad Breaks (iklan in-stream)

Ada beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi jika ingin memonetisasi video kalian di Facebook. 

  • Pertama, kalian harus memiliki pengikut dengan jumlah minimal 10.000. pengikut ini merupakan akun asli bukan akun bajakan, bot, dan sejenisnya.
  • Sebelumnya, kalian harus pernah mengunggah video minimal 60 hari terakhir dengan durasi minimal 3 menit. Kemudian, video yang diunggah tersebut minimal telah ditonton lebih dari 30.000 kali dengan waktu tonton minimal 1 menit.
  • Pastikan bahwa video-video yang diunggah tidak melanggar kebijakan monetisasi. Artinya, video yang kalian unggah adalah video orisinal dan tidak mengandung sara.
  • Opsional: Fanpage kalian harus memiliki interaksi yang bagus.

Cara Cek Kelayakan Ad Beaks pada Facebook dengan Mudah

Mengecek kelayakan Ad Breaks pada Facebook adalah hal yang harus kalian lakukan. Untuk mengetahuinya, ada beberapa cara yang dapat diikuti. Salah satunya dengan membuka link yang telah disediakan oleh pihak Facebook secara langsung, atau juga bisa melalui creator studio facebook. Berikut caranya:

Menggunakan Akses Link

Salah satu cara mengecek kelayakan Ad Breaks facebook adalah menggunakan akses link. Akses link ini sudah disediakan oleh pihak Facebook. Kalian tentunya bisa dengan mudah mengakses linknya berikut ini.

https://www.facebook.com/business/m/join-ad-breaks

Sebelum kalian mengklik link tersebut, pastikan bahwa kalian telah tersambung dengan akun facebook fanpage yang akan dicek kelayakan monetasinya.

Melalui Fanspage

Cara cek kelayakan Ad Breaks Facebook melalui fanspage facebook yang kalian miliki tidak terlalu sulit. Hanya saja ada beberapa langkah yang harus dilakukan agar bisa cek kelayakan Ad Breaks. Berikut cara cek kelayakan Ad Breaks Facebook melalui fanspage.

  1. Masuk ke akun facebook kalian terlebih dahulu, lalu buka halaman fanspage facebook kalian.
  2. Pilih menu insight yang terdapat pada menu bar atas. Setelah itu klik menu video.


    cara cek monetisasi facebook | cara cek kelayakan ad break

  3. Pada menu video, kalian akan mendapati tulisan bahwa menu tersebut telah dipindah ke creator studio. Langsung saja klik "Buka Creator Studio".
    cara cek monetisasi facebook | cara cek kelayakan ad break

Cara kerja: Cara Cek Monetisasi Facebook

Mengecek monetisasi sangat penting untuk kalian, agar kalian mengetahui seberapa layak akun fanspage kalian untuk dipasangi iklan in-stream (ad breaks). Berikut cara cek kelayakan monetisasi fanpage di creator studio:

  1. Langkah pertama, kalian harus login dulu di halaman facebook atau fanspage yang kalian miliki.
  2. Setelah itu, kalian buka creator studio.
  3. Kemudian, klik monetisasi


  4. Langkah terakhir, kalian hanya perlu memperhatikan status kelayakan yang tertera di menu tersebut, perhatikan gambar di bawah ini.

    -klik tanda yang saya beri panah, maka akan muncul keterangan detail mengenai kelayakan fanpage untuk monetasi.

    -berikut contoh keterangan detail dari kelayakan monetasi salah satu fanpage saya.
Dalam kebijakan monetisasi halaman facebook atau fanspage kalian, facebook telah memberikan panduan untuk memeriksa kelayakan monetisasi. Setelah itu, kalian bisa melihat status halaman atau video yang kalian miliki. Berikut arahannya....
cara cek monetisasi facebook | cara cek kelayakan ad break

  • Warna hijau: Warna hijau menandakan bahwa persyaratan tersebut telah dipenuhi. Untuk itu kalian berhak bahagia atas pencapaian ini (pada gambar tersebut, fanpage tersebut hanya memenuhi syarat untuk monetasi melalui fitur "Artikel Instan").
  • Warna kuning: Jika ada tanda warna kuning pada halaman yang Anda periksa, maka ada beberapa masalah yang mempengaruhi kemampuan halaman kalian untuk menghasilkan uang. Untuk itu, kalian perlu meninjau kembali halaman kalian.
  • Warna merah: Warna merah mengindikasikan ada masalah serius pada fanpage kalian. Warna tersebut memberikan peringatan bahwa saat ini, kalian tidak dapat menggunakan halaman yang didaftarkan ke ad breaks untuk menghasilkan uang.

Kebijakan monetisasi facebook memang masih baru. Masih banyak pengguna facebook yang belum memahami tentang monetisasi. Jika Anda membaca cara cek monetisasi facebook ini, artinya Anda selangkah lebih maju dari pada pengguna lain.

Penutup

Sekian untuk artikel kali ini, semoga bermanfaat bagi kita semua terutama kawan-kawan sekalian yang mau mencari pundi-pundi rupiah di Facebook melalui ad breaks (iklan in-stream).

Mohon maaf apabila di dalam artikel ini terdapat kesalahan, saya selaku penulis mengharapkan masukan berupa kritik dan saran dari para pembaca agar nantinya saya dapat menulis artikel yang lebih bermanfaat dan berkualitas.

Akhir kata, cukup sekian dan terima kasih.

2 komentar

2 komentar

  • Muhammad Fiqih
    Muhammad Fiqih
    27 Juni 2022 pukul 23.32
    mantap lurr
    • Muhammad Fiqih
      Arif Santoso
      28 Juni 2022 pukul 01.54
      alhamdulillah lur kalau mantap.
    Reply